hotel_murah_di_jakarta

Hotel murah atau juga sering disebut budget hotel, cheap hotel kini semakin menjamur di Indonesia. Beberapa investor besar telah berlomba-lomba membangun budget hotel di seluruh Nusantara.

Budget Hotel memang makin diminati oleh investor karena modal relatif lebih cepat kembali. Karena hotel semacam ini sangat diminati oleh business travellers yang jumlahnya makin meningkat di Indonesia.

Kalau di masa lampau penginapan budget lebih identik dengan wisma/homestay dimana kini juga telah bertebaran di berbagai daerah.

Sisi positif dari wisma/homestay ada pada harga dan pelayanan. Beberapa homestay yang dikelola lansung oleh pemiliknya, biasa nya memberikan pelayanan dan berusaha sebaik mungkin untuk mengenal tamu sehingga tamu menjadi lebih kerasan.

Sebaliknya, sisi negatif dari wisma/hostel adalah sisi administrasi dan professionalitias pelayanan. Wisma/homestay seringkali tidak menerima reservasi atau terkadang hanya menerima reservasi dengan pembayaran cash di waktu check-in.

Hal ini terkadang memberikan ketidak nyamanan bagi tamu yang datang dari luar kota dimana waktu sampai hotel terkadang tidak pasti.

Beberapa brand/merk budget hotel yang telah ada di Indonesia antara lain Whiz, Amaris, dan Formule-1. Sedikit mendekati ada juga Harris Hotel (Pop Harris) yang mengutamakan kesan simplicity dan santai.

Berikut beberapa best budget hotel di Jakarta persembahan dari 1001 malam.

  1. Triniti Hotel – 350rb
  2. Amaris Mangga Besar – 355 rb
  3. Amaris Senen (2*) – 380rb
  4. The Batavia Hotel – 360rb
  5. C-One Hotel Plaza – 425 rb
  6. Kchrysant Hotel (3*) – 290 rb
  7. Hotel Jatra (2*) – 270 rb
  8. The Plaza Hotel Glodok (3*) – 325 rb
  9. Alia Cikini Hotel (3*) – 355 rb
  10. Alma Hotel (2*) – 320 rb
  11. My Hotel (3*) – 390 rb
  12. NAM Hotel (3*) – 395 rb
  13. Akmani Hotel – super spesial rate